CB24.COM– Di hari pertama pembukaan pendaftaran Calon Kepala Daerah (Cakada) pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Muarojambi, belum ada 1 pun Cakada yang mendaftar. Di perkirakan pada 28 Agustus (rabu) besok para Cakada akan melakukan pendaftaran.
Hal tersebut disampaikan Ketua KPU Kabupaten Muarojambi, Almuttaqin .S.H.I. M.H diruang kerjanya, Selasa (27/08/2024).
Namun lanjut Al Muttaqin, berdasarkan informasi yang ia terima dari LO (Penghubung-red) pasangan calon, Cakada tersebut akan mendaftar mulai besok Rabu (28/08/2024). “Besok ada pasangan BBS-Jun Mahir, kemudian pada hari Kamis (29/08) pasangan Asnawi-Sentot dan Pasangan Masnah Zulkifli serta pasangan Zuwanda-Sawaluddin,” bebernya.
Soal penyambutan, Mutaqim mengungkapkan telah di lakukan gladi bersih.” kita sudah melakukan rapat untuk penyambutan dengan gladi bersih, saat di depan nanti kita ada penyambutan dengan seloko sesuai hasil rapat kemarin, kita memang di himbau KPU- Ri mengedepankan kearifan lokal, sehingga di buat semriah mungkin untuk pesta demokrasi rakyat.”papar Mutaqim.
Almuttaqin juga mengimbau kepada pasangan massa pendukung Cakada agar menjaga kondusifitas demi berlangsung Pilkada Muaro jambi yang aman, damai dan tertib.” kita menyediakan tempat untuk massa pengusung namun kita minta untuk saling menjaga ketertiban baik lalu lintas maupun tertib saat pendaftaran para calon Bupati dan Wakil Bupatinya sehingga semua berjalan aman dan lancar. ” pungkasnya. (adv)