CB24.COM – Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Jambi, HR Ridwan Agus, Depati, dijadwalkan terbang dari Bandara Soekarno Hata dengan pesawat Korean Airline ke Seoul, Korea Selatan (19/6/2024) pukul.21.00 Wib. Ridwan selama sepekan akan mengikuti program kunjungan PWI Pusat ke Korea Selatan serta beberapa delegasi negara – negara yang ada di Asia.
Selasa sore, Ketua PWI Jambi pamit dan menitipkan pesan tugas selama beliau berada di Korea Selatan kepada sejumlah pengurus yang datang di kediamannya.
Saat dimintai komentarnya mengenai lawatan ke ngeri ginseng ini, Ridwan mengatakan bahwa ini adalah program tahunan PWI dengan Asosiasi Wartawan Korsel serta beberapa Asosiasi wartawan yang ada di negara Asia.
Dijelaskan Ridwan kepada Channel Berita 24 dikediamannya bahwa ada 13 wartawan dari negara – negara yang ada di Asia yang akan hadir saat pertemuan di Korea Selatan kali ini antara lain: Vietnam, Kamboja, Laos, Thailand, Singapura Malaysia, Filifina dan negara Asia lainnya.
Adapun hal – hal yang akan jadi pembicaraan nantinya menurut Ridwan adalah seputar masalah sosial, politik, lingkungan dan budaya.
“Pada pertemuan nanti, kita akan membahas hal-hal seputar masalah sosial, politik, lingkungan dan kebudayaan,” ujarnya.
Lebih lanjut dikatakan Ridwan, dirinya sendiri nanti akan melontarkan issue mengenai Taman Nasional Kerinci Seblat karena menurutnya selama ini masyarakat sekitar belum mendapatkan banyak manfaat atas keberadaan tanam nasional tersebut padahal keberadaan TNKS tidak saja penting bagi Indonesia tapi juga bagi negara sekitar Indonesia sebagai paru-paru dunia.
“Sebagai perwakilan dari pulau Sumatera, saya akan mengangkat keberadaan TNKS yang selama ini belum banyak menguntungkan masyarakat sekitar, padahal mereka telah menjaga wilayah tersebut puluhan tahun untuk menghasilkan udara yang bersih yang tidak hanya dinikmati oleh masyarakat sekitar namun juga Indonesia dan negara – negara sekitar kita,” terangnya.
Ridwan juga menjelaskan bahwa pada lawatan kali ini, Indonesia mengirimkan 11 delegasi yang mewakili berbagai pulau di Indonesia. Lawatan kali ini adalah lawatan kedua bagi Ridwan karena pada tahun 2021 lalu dirinya juga mengikuti kegiatan yang sama, juga di Korsel.
Selama di Korea Selatan, delegasi akan bertemu dengan sejumlah pejabat penting di negara ginseng tersebut, serta mengunjungi beberapa media setempat dan kunjungan wisata ke 7 Provinsi di Korsel.
Program ini sendiri bertujuan untuk meningkatkan hubungan Indonesia dan Korea Selatan serta negara negara yang ada di Asia.
Pada bulan Agustus nanti, Ridwan Agus juga dijadwalkan akan menghadiri undangan serupa dari organisasi wartawan Cina.
Kunjungan PWI ke Korea Selatan ini mendapat sambutan hangat dari Duta Besar Korsel, Lee Song Deok di Jakarta, Selasa lalu (4/6) dimana delegasi PWI mendapat jamuan makan di Restoran Yewon.
Sekretaris PWI Jambi, Drs. Arwani yang juga hadir saat pelepasan keberangkatan Ketua PWI Jambi mendo’akan agar ketua PWI Jambi diberi kesehatan sehingga dapat mengikuti kegiatan ini sampai selesai.
“Kita turut mendo’akan Pak Ridwan Agus selaku ketua PWI Jambi beserta rombongan dari PWI lainnya selalu sehat dan sukses dalam kunjungan lawatan ke Korsel ini,” ungkapnya. (Jai)