CB24.COM-RS Raden Mattaher Jambi terus berbenah diri dalam upaya memberikan pelayanan terbaik kepada pasiennya, salah satunya adalah layanan gedung SPL. SPL sendiri merupakan layanan kesehatan untuk Batu Ginjal sehingga tidak perlu di lakukanya tindakan operasi terhadap pasien.
“jadi itu merupakan tindakan layanan untuk batu ginjal, nanti pasien hanya akan di laser dari luar, tidak perlu di operasi.” Ungkap Direktur RSUD Raden Mattaher Jambi yang di wakili Wadir pelayanan Dr. Anton Trihartanto, SpB., FINACS.
Lanjutnya, namun pelayanan tersebut masih menunggu kesepakatan dengan pihak BPJS.” hampir sebagian besar kan pasien RS ini kan umumnya pasien BPJS, jadi masih menunggu kesepakatan dulu dengan pihak BPJS Kesehatan, walaupun prorgam jalan namun gak ada penjaminnya, ga bisa juga, jadi insya akan segera terlaksana dalam waktu dekat,” papar Anton.
Kata Dr. Anton Trihartanto, SpB., FINACS bahwa SPL yang merupakan Program Percepatan Pemulihan Nasional.” kita sudah rapat dengan pihak Kemenkes RI, dan kita akan dapat support dari Kemenkes khususnya peralatan, ada 6 program unggulan yang di support Program Percepatan Pemulihan Nasional itu, namun program itu kan butuh support yang membayar, kalau ga…ya dari mana?,” imbuhnya
Soal persiapan, Kata Anton semua sudah ada.” gedung sudah ada, alat juga sudah ada, hanya tinggal lounching nunggu kesepakatan dengan BPJS, paling pasien umum dulu yang jalan, yang jelas secepatnya lah terlaksana,” pungkas dia. (fza)