CB24.COM– Komisi III DPRD Kota Jambi meninjau dua toko di kawasan Selincah, Selasa (14/1).Dua toko yang dikunjungi adalah toko Wiliyanto di Jalan Sentot Alibasa dan Zio Grosir di Jalan Lingkar, Payo Selincah.
Ketua Komisi III, Umar Faruk, mengatakan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk mengecek langsung kondisi di lapangan sekaligus menanggapi laporan masyarakat terkait gangguan ketertiban akibat aktivitas bongkar muat barang.
“Kami ingin memastikan bahwa aktivitas bongkar muat yang dilakukan oleh toko-toko sembako di kawasan ini tidak menimbulkan kemacetan atau gangguan lainnya kepada masyarakat,” ujarnya.
Faruk juga menambahkan, untuk Toko Zio Grosir yang berada di jalan nasional, aktivitas bongkar muat masih diperbolehkan, namun tetap harus diatur agar tidak mengganggu kelancaran lalu lintas.
“Kami meminta pemilik toko untuk lebih memperhatikan pengaturan waktu bongkar muat agar tidak terjadi penumpukan kendaraan,” ujarnya. (*)