CB24.COM- Tiga anak muda asal Padamaran, kabupaten Ogan Komreng Ilir, Sumatera Selatan yang tergabung dalam kelompok musik berlabel A3N Band kini hadir di Kota Jambi.
Band indi yang terdiri dari Arya (gitaris), Amril (vokalis), Alex (drummer), Nirwan (bassis), Feby (additional gitar rytm) telah manggung di sejumlah Cafe di kawasan Tanggerang, Jakarta dengan membawakan lagu-lagu milik Ariel Noah yang memang merupakan idola mereka.
Terkait lagu lagu Noah yg selalu mereka bawakan pada saat tampil, Arya mengaku jika mereka sudah mendapat izin langsung dari sang pemilik lagu. ” Kami memang selalu membawakan lagu2 Noah selain lagu ciptaan kamai sendiri. Alhamdulillah kami sudah mendapat izin langsung dari Mas Ariel untuk membawakan lagu-lagu Noah,” ungkap Arya yang mengaku pernah menghubungi langsung Ariel melalui instagram vokalis Noah ini.
Band yang dibentuk diawal tahun 2018 dibidani oleh dua kakak beradik Arya dan Alex serta dua orang rekannya yang masih punya hubungan keluarga.
Meski hanya belajar musik secara otodidak sejak duduk dibangku SMP, Arya dan Alex selalu mengasah kemampuan bermusiknya dengan banyak belajar dari para senior mereka serta melalui aplikasi youtube.
Dari hasil kerja keras personil A3N, tak jarang A3N berhasil menjadi pemenang dalam sejumlah lomba atau festival musik yang mereka ikuti. Sejulah performance mereka yang dimasukkan ke dalam aplikasi youtube ternyata juga mendapat respon positif dari warganet dan telah mendapat ribuan like serta subscribe netizen.
Sekarang, A3N hadir di Kota Jambi dan mencoba menghibur warga Kota Jambi, tentunya dengan membawakan lagu-lagu Ariel Noah serta lagu ciptaan mereka sendiri tentunya di beberapa Cafe yang ada di Kota Jambi. (Jai/Ham)